Pembinaan Statistik Sektoral dan FGD Analisis Statistik Sektoral OPD Provinsi Gorontalo - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo

Untuk permintaan data maupun konsultasi dapat dilakukan dengan berkunjung langsung ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Provinsi Gorontalo (08.00-15.30 WITA), atau melalui layanan online Whatsapp (chat only) 0811-431-0075, email: pstgorontalo@bps.go.id atau bps7500@bps.go.id, layanan konsultasi online: s.bps.go.id/lakustik

Pembinaan Statistik Sektoral dan FGD Analisis Statistik Sektoral OPD Provinsi Gorontalo

Pembinaan Statistik Sektoral dan FGD Analisis Statistik Sektoral OPD Provinsi Gorontalo

10 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik


Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Gorontalo menyelenggarakan rangkaian kegiatan dalam rangka meningkatkan koordinasi terkait penyelenggaran statistik sektoral pada 10 sampai dengan 11 Agustus 2022. Rangkaian kegiatan tersebut adalah Penyampaian Hasil Capaian Evaluasi Data Sektoral Semester 1 Tahun 2022 tingkat Provinsi Gorontalo dan Focus Group Discussion (FGD) Analisis Data Sektoral Tahun 2022 Sektor Ekonomi di Provinsi Gorontalo.

Kegiatan pada 10 Agustus 2022 dilaksanakan di Hotel Grand Q dan dihadiri oleh walidata/perwakilan dari OPD Provinsi Gorontalo. Pada kesempatan ini, Tim Pembina Statistik Sektoral BPS Provinsi Gorontalo menyampaikan sosialisasi terkait pelaksanaan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) dan memberikan pembinaan terkait pengisian metadata statistik.

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan penyerahan piagam penghargaan kepada 20 OPD Provinsi Gorontalo atas partisipasinya dalam mengikuti Pembinaan Statistik Sektoral yang telah dilaksanakan pada 21 Maret 2022 dan 15-16 Juni 2022.

Sementara pada kegiatan hari kedua (11/08), BPS turut hadir dalam FGD Analisis Data Sektoral Tahun 2022 Sektor Ekonomi yang juga dihadiri oleh OPD yang berperan dalam Sektor Ekonomi Provinsi Gorontalo.

Diharapkan dari kegiatan ini terjalin koordinasi yang solid dan komunikasi aktif antara BPS selaku pembina data statistik dan Dinas Kominfotik selaku walidata serta OPD selaku produsen data demi terwujudnya penyelenggaraan statistik sektoral yang berkualitas.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo

Jl. Prof. Dr. Aloei Saboe No. 117 Kota Gorontalo

Telp (0435) 834596; Faks (0435) 834597

Email: bps7500[at]bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik