Forum Data Gorontalo: Wadah Komunikasi dan Koordinasi Kegiatan Statistik - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo

Untuk permintaan data maupun konsultasi dapat dilakukan dengan berkunjung langsung ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Provinsi Gorontalo (08.00-15.30 WITA), atau melalui layanan online Whatsapp (chat only) 0811-431-0075, email: pstgorontalo@bps.go.id atau bps7500@bps.go.id, layanan konsultasi online: s.bps.go.id/lakustik

Forum Data Gorontalo: Wadah Komunikasi dan Koordinasi Kegiatan Statistik

Forum Data Gorontalo: Wadah Komunikasi dan Koordinasi Kegiatan Statistik

16 Maret 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Forum Data Gorontalo merupakan kegiatan yang strategis karena sebagai wadah komunikasi dan koordinasi kegiatan statistik. “Manfaat forum satu data Indonesia ini yang utama adalah terjalinnya koordinasi dan komunikasi antar sektor dalam penyediaan dan pemanfaatan data. Selanjutnya, agar tercipta jembatan antara penyedia dengan pengguna data untuk mendiskusikan substansi, metodologi, konsep dan penjelasan teknis yang digunakan untuk masing-masing instansi atau OPD" ungkap Darda Daraba Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo dalam arahannya pada Forum Data Gorontalo di Hotel Grand Q (13/03/2020). Acara dengan tema “Menghimpun Data dan InformasiInfrastruktur, Pendidikan dan Kesehatan” tersebut dihadiri oleh OPD Provinsi dan Kabupaten Kota se-Provinsi Gorontalo, BPS Provinsi dan kabupaten/kota serta Balai Pelaksanaan Jalan Nasional serta Balai Wilayah Sungai Sulawesi II Provinsi Gorontalo. Melalui forum ini diharapkan dapat menumbuhkan sinergitas dalam menyediakan data khususnya data sektoral.

Dalam kesempatan tersebut BPS Provinsi Gorontalo yang diwakili oleh Kepala Bidang Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik, Rudi Cahyono, menyampaikan fungsi dan tugas dari forum data salah satunya adalah melakukan koordinasi dan sinkronisasi data. Dengan adanya koordinasi diharapkan ketersediaan data dan informasi yang disajikan akan menjadi lebih berkualitas sehingga data yang dihasilkan dapat digunakan dalam perencanaan pembangunan, perumusan kebijakan, penyelenggaraan pemerintah, dan pelayanan publik.[Ain/Mtq]
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo

Jl. Prof. Dr. Aloei Saboe No. 117 Kota Gorontalo

Telp (0435) 834596; Faks (0435) 834597

Email: bps7500[at]bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik