30 Maret 2021 | Kegiatan Statistik
Sebagai tindak lanjut dari arahan Badan Pusat Statistik (BPS) mengenai salah satu Quick Win BPS tahun 2021 yaitu program pembinaan statistik sektoral tingkat desa melalui Program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik), BPS Provinsi Gorontalo menggelar Diskusi Penguatan Koordinasi Kelembagaan Penyelenggaraan Statistik di Desa pada Selasa (30/03). Acara dihadiri oleh Perwakilan Dinas PMD & Admindukcapil Provinsi Gorontalo, Sumarto Biki, perwakilan SDGs Center Universitas Negeri Gorontalo, Boby Rantow Payu dan Raghel Yunginger serta perwakilan Bapppeda Provinsi Gorontalo, M Taufik, Wiwik Junus, dan Wahyudin. Secara daring hadir narasumber, Pejabat Fungsional Perencana Ahli Madya selaku Koordinator Fungsi Transformasi Statistik BPS, Hanung Pramusito.
Desa Cantik merupakan inovasi program pembinaan statistik sektoral BPS
dalam kerangka strategi pelaksanaan reformasi birokrasi. Program Desa Cantik
ini merupakan bentuk tanggungjawab BPS dalam melakukan pembinaan statistik
sektoral, sebagaimana tertuang dalam UU No. 16 Tahun 1997 tentang statistik. Plt
Kepala BPS Provinsi Gorontalo, Rudi Cahyono dalam sambutannya menuturkan dari
100 Desa Cantik se-Indonesia, tiga diantaranya berada di Gorontalo yaitu Desa
Piloliyanga, Boalemo; Desa Talulobutu, Bone Bolango; dan Desa Bulalo, Gorontalo
Utara.
Hanung menuturkan, kedepan BPS sebagai pembina statistik sektoral di 100 Desa Cantik akan membina desa dalam kegiatan statistik di desa secara mandiri diantaranya menentukan kebutuhan data, mengumpulkan data, mengolah dan menganalisis data, menjaga kualitas data, serta memanfaatkan data untuk pembangunan. “Cost untuk mengumpulkan data di awal memang mungkin akan mahal, tetapi untuk selanjutnya ketika membuat kebijakan justru akan timbul biaya yang lebih sedikit” tambah Hanung. Hanung juga menuturkan bahwa Program Desa Cantik ini merupakan gerbang menuju Satu Data Indonesia yaitu mewujudkan keterpaduan perencanaan pelaksanaan, evaluasi dan pengendalian pembangunan. Usai pemaparan materi oleh narasumber acara dilanjutkan dengan diskusi dalam rangka menyukseskan penguatan koordinasi kelembagaan penyelenggaraan statistik di desa antara BPS Provinsi Gorontalo dan institusi/instansi eksternal yang hadir dalam forum tersebut.
Berita Terkait
Diskusi Arah Pengembangan Statistik Sektoral
FGD Penyelenggaraan Statistik Sektoral Tahun 2024
Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Gorontalo 2024
Pleno tingkat Provinsi Gorontalo terkait Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS).
Jalin Koordinasi Wujudkan Pojok Statistik di Universitas Negeri Gorontalo
Forum Data Gorontalo: Wadah Komunikasi dan Koordinasi Kegiatan Statistik
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo
Jl. Prof. Dr. Aloei Saboe No. 117 Kota Gorontalo
Telp (0435) 834596; Faks (0435) 834597
Email: bps7500[at]bps.go.id